Thursday, 17 April 2014

9 Manfaat Jahe Untuk Kesehatan Tubuh

 
Jahe adalah tanaman rempah yang sudah sangat umum keberadaannya dalam masyarakat indonesia, masyarakat indonesia pada umumnya mengolah jahe menjadi minuman, biasanya jenis jahe yang sering diolah menjadi minuman oleh masyarakat Indonesia adalah jenis jahe merah, jenis jahe ini adalah jahe yang paling pedas.

jahe

Produksi jahe di Indonesia sudah lumayan banyak, ini diimbangi juga dengan permintaan pasar yang tinggi, pengolahannya pun tidak hanya dijadikan jahe saja, pengolahan terbanyak adalah dengan dijadikan obat pabrikan, seperti teman saya yang produksi jahenya dikontrak oleh pabrikan besar Indonesia, walaupun penanamannya di daerah Jambi. Itu merupakan bukti besarnya pasar jahe Indonesia.

Sebenarnya sudah banyak yang tahu kalau jahe mempunyai banyak manfaat, tapi hanya sedikit orang yang mengetahui manfaat jahe yang sebenarnya karena pada umumnya hanya mengetahui jahe bisa membuat badan hangat saja, padahal banyak sekali manfaat jahe untuk kesehatan. Berikut adalah manfaat jahe untuk kesehatan tubuh.

1    1.  Meningkatkan kesehatan jantung
Kita semua pasti tahu bahwa kolesterol itu adalah musuh terbesar jantung, mengkonsumsi olahan jahe secara rutin dapat menekan kolesterol dalam tubuh dan juga menurunkan resiko stroke, otomatis jika sering mengkonsumsi jahe dapat menurunkan resko serangan jantung.

2    2.  Mengontrol gula darah
Rebusan Air jahe bakar tanpa gula bisa mengontrol gula darah, bakarlah terebih dahulu jahenya setelah itu bersihkan dan seduh dengan air panas. Minulah ramuan ini setiap pagi hari.

3    3. Mencegah mabuk perjalanan
Mual memang sering menyerang saat di perjalanan jauh, baik di kapal maupun di mobil, minumlah air rebusan jahe sebelum berangkat perjalanan jauh agar tidak mual.

4    4.  Meningkatkan kekebalan tubuh
Jahe memang sangat efektif untuk meningkatkan kekebalan tubuh, ,meminum air olahan jahe setiap hari membuat tubuh tidak mudah terserang penyakit.

5.      Membuang racun dalam tubuh 
kandungan di dalam jahe dapat membuang racun dalam tubuh, kandungan racun itu terbawa dari makanan yang tidak bersih.

6.      Obat maag 
Jika anda mempunyai penyakit maag atau penyakit maag anda sedang kambuh disarankan untuk mengkonsumsi olahan jahe, olahan jahe dapat menekan bakteri yang menyebabkan sakit pada maag.

7.      Sebagai antibiotik 
Sama seperti obat maag, fungsi dari jahe ini juga bisa untuk menekan bakteri jahat, selain mencegah bakteri, juga bisa untuk mencegah infeksi,

8.      Mencegah Diabetes 
Jahe memang terbukti bermanfaat untuk mengatasi gula darah, dan kolesterol, itu adalah penyebab utama terjadinya diabetes.

9.      Mencegah kanker 
virus kanker dapat ditekan perkembangannya dengan jahe, salah satunya adalah kanker payudara dan juga kanker paru-paru, tentunya dengan mengkonsumsi olahan olahan jahe secara teratur.

Itulah manfaat 9 jahe untuk kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat terima kasih :)

 

No comments:

Post a Comment